BisnisTeknologi

Kelebihan dan Kekurangan Gopay

Sebelum anda memutuskan ingin mendaftar akun Gopay, sebaiknya anda ketahui dulu apa saja kelebihan dan kekurangan Gopay. Sebab hal ini bisa menentukan keputusan anda jadi atau tidaknya membuat akun dompet digital. Selain itu, memahami kelebihan dan kekurangan dompet digital ini juga bisa anda gunakan sebagai pembanding dengan brand aplikasi dompet digital yang lainnya.

Meskipun teman atau anggota keluarga anda mungkin sudah ada yang pernah menggunakan Gopay, namun anda tidak bisa menentukan cocok atau tidak aplikasi ini hanya dari omongan saja. Anda perlu tahu dulu apa saja kelebihan dan kekurangan Gopay seluruhnya. Sebab tidak sedikit orang yang awalnya meragukan dompet digital ini yang kemudian berbalik menjadi cocok dengan Gopay.

Apa Itu Aplikasi Gopay?

Bila anda sering menggunakan transportasi online, khususnya Gojek, mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan aplikasi dompet digital yang satu ini. Meskipun sebelumnya bernama Gopay, tetapi aplikasi ini sudah digunakan sejak awal Gojek beroperasi di Indonesia.

Kelebihan dan Kekurangan Gopay

Awalnya Gopay menggunakan nama Go – Wallet dan digunakan sebagai salah satu metode pembayaran digital yang terintegrasi langsung di aplikasi Gojek. Namun kini, Go – Wallet berubah nama menjadi Gopay, meskipun tetap terintegrasi dan bekerja sama dengan aplikasi Gojek secara langsung.

Fungsi utama Gopay juga tetap sama, yaitu sebagai salah satu alat pembayaran digital pengganti uang cash. Sebab terkadang kita tidak selalu menyiapkan uang cash ketika bepergian dan terkadang mencari uang kembalian sangatlah memakan waktu.

Selain itu, kini penggunaan Gopay juga lebih fleksible dan bisa digunakan hampir dimana saja. Mulai dari untuk membayar makanan di merchant offline, hingga untuk membayar belanjaan di pasar tradisional.

Kelebihan dan Kekurangan Gopay Sebagai Dompet Digital

Sebagai sebuah dompet digital yang dibuat oleh manusia, tentunya ada kelebihan dan kekurangan Gopay yang mungkin anda tidak sukai. Nah, sebelum menyesal karena terlanjur mendepositkan uang dalam jumlah banyak, sebaiknya anda ketahui dulu apa saja kelebihan dan kekurangan Gopay sebagai dompet digital.

Kelebihan Gopay

1. Mudah Digunakan

Salah satu keunggulan utama dari setiap dompet digital tentunya adalah kemudahan dalam menggunakan aplikasinya untuk transaksi. Hal ini juga bisa anda rasakan dalam aplikasi Gopay.

Sebab Gopay selalu mengedepankan kecepatan dan kemudahan transaksi tanpa mengurangi keamanan. Bahkan untuk bertransaksi dengan Gopay, anda hanya membutuhkan waktu paling lama 3 menit saja. Mengingat masyarakat Indonesia saat ini tidak ingin membuang – buang waktu hanya untuk mengirimkan uang untuk pembayaran.

Apalagi untuk anda yang sering bepergian menggunakan aplikasi Gojek. Karena Gopay sudah terintegrasi dengan Gojek, anda bisa melakukan pembayaran hanya dalam 1 klik saja. Sangat mudah dan simple tanpa harus menunggu kembalian ataupun menghitung uang pecahan.

2. Proses Registrasi Mudah

Banyak orang yang masih membandingkan penggunaan rekening ATM dan dompet digital, termasuk Gopay. Padahal keduanya jelas berbeda jauh. Salah satunya adalah pada proses pendaftaran.

Di Gopay, anda bisa mendaftar hanya dengan modal smartphone, aplikasi Gopay, nomor telepon, dan kuota internet saja. Dan pendaftarannya bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja tanpa perlu dipandu oleh profesional sekalipun. Selain itu, proses pendaftarannya hanya memakan waktu tidak lebih dari 20 menit hingga akun diaktifkan.

Berbeda dengan pendaftaran rekening ATM yang membutuhkan waktu berhari – hari dengan persyaratan yang cukup merepotkan. Kalian harus membawa kartu identitas dan lain – lain ke kantor tempat pendaftaran.

3. Banyak Promo Menarik

Kelebihan Gopay yang berikutnya adalah selalu memberikan banyak promo – promo menarik baik berupa diskon, potongan harga, cashback, hingga buy 1 get 1 free. Promo menarik ini bisa anda dapatkan setiap pembelian produk menggunakan Gopay di merchant dan brand yang sudah bekerja sama dengan Gopay.

Bahkan sudah bukan hal yang aneh lagi bila anda menggunakan Gojek dan hanya membayar 1000 rupiah saja bila pembayarannya menggunakan Gopay. Sebab hampir setiap hari ada promo potongan harga tarif Gojek di jam tertentu bila menggunakan pembayaran dengan Gopay.

Jadi sangat membantu untuk anda para mahasiswa yang merantau dan harus berhemat keperluan sehari – hari. Dengan Gopay, anda bisa menghemat biaya transportasi dari kost ke kampus.

4. Keamanan Transaksi dan Privasi Terjamin

Sebagai sebuah aplikasi yang berhubungan dengan transaksi uang, tentunya Gopay selalu menjaga keamanan transaksi, uang, dan privasi konsumennya. Sebab kita pastinya akan ragu untuk mendepositkan uang dalam bentuk saldo ke aplikasi yang memiliki banyak masalah atau keamanan yang kurang kuat.

Sebenarnya, Gopay memiliki PIN untuk setiap akun yang menjadi salah satu cara dalam menjaga keamanan. Selain itu, terdapat pula kode OTP yang hanya bisa dikirimkan dengan sepengetahuan pemilik akun dan nomor telepon yang tercantum di dalam akun. Sehingga kemungkinan untuk terjadinya pembobolan sangat kecil bila anda apik dan menuruti peraturan yang ada di dalam aplikasi.

5. Transaksi Bisa Dilakukan 24 Jam

Pernahkah kalian di tengah malam ingin membeli makanan ringan atau obat – obatan darurat dan dalam keadaan tidak memegang uang cash. Bila mengandalkan transfer rekening atau m-banking, tentunya tidak bisa. Sebab kebanyakan bank hanya bisa melakukan transaksi sampai jam 9 malam.

Untungnya dengan Gopay, anda bisa melakukan transaksi kapan pun dan jam berapa pun. Baik itu tengah malam, pagi buta, ataupun siang hari di hari libur. Gopay akan selalu membuka layanan transaksi selama 24 jam. Hal ini sangat membantu bila anda membutuhkan barang – barang secara mendadak atau darurat. Khususnya untuk obat – obatan yang harus diantar ke rumah.

6. Top Up Mudah dan Bisa Dilakukan Dimana Saja

Kelebihan Gopay yang terakhir adalah mudahnya melakukan top up saldo untuk akun anda. Selain itu, ada banyak metode pengisian saldo yang bisa anda lakukan. Mulai dari melalui transfer rekening, di gerai minimarket, atau pun melalui driver Gojek langsung. Dan untuk pengisian saldo dari driver Gojek, anda tidak akan dikenakan biaya administrasi. Berapapun anda melakukan pengisian.

Kekurangan Gopay

1. Masih Ada Celah Terjadinya Kesalahan Atau Pembobolan Yang Sangat Fatal

Beberapa dari anda mungkin sudah mendengar adanya kabar salah satu artis yang saldo dompet digitalnya dibobol dan digunakan oleh orang tidak bertanggung jawab. Dan kasus seperti ini sebenarnya tidak hanya sekali atau dua kali saja. Tetapi, biasanya hal ini terjadi karena kode OTP pemilik akun diberitahu ke pelaku. Sehingga pelaku bisa masuk ke akun anda dan menggunakan saldo di dalam akun.

2. Pilihan Merchant Masih Terbatas

Dan kekurangan Gopay yang berikutnya adalah pilihan merchant dalam aplikasi yang masih terbilang sedikit. Dan masih belum banyak merchant atau aplikasi lain yang terintegrasi dengan aplikasi Gopay. Sehingga pembayaran harus dilakukan secara transfer manual atau peer to peer.

Demikianlah beberapa penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan Gopay. Sebagai aplikasi yang dibuat oleh manusia, tentunya aplikasi ini tidak akan sempurna sepenuhnya. Tetapi bila anda menggunakan Gopay dengan benar dan tidak melakukan aktivitas yang mencurigakan atau merugikan diri sendiri, sebenarnya aplikasi dompet digital ini sudah cukup sempurna dan tidak memiliki banyak kekurangan.

FastestWordPressTheme-728x90

Artikel Terkait

Back to top button